Fungsi Dasar SUMIF dan SUMIFS

Firdha Ikhlazul
2 min readMar 17, 2022

--

SUMIF

Fungsi SUMIF adalah fungsi digunakan untuk melakukan penjumlahan bersyarat pada Excel. Fungsi atau rumus SUMIF digunakan sebagai rumus penjumlahan dengan sebuah kriteria atau untuk menjumlahkan nilai sebuah range yang memenuhi syarat tertentu.

Hampir sama dengan fungsi SUM yang menjumlahkan data pada range tertentu, fungsi SUMIF ini juga menjumlahkan data namun data yang akan dijumlahkan harus mengacu pada kondisi atau syarat tertentu.

Contoh soal:

Misal kita akan mencari jumlah penjualan buku. Untuk mencari jumlah tersebut, kita akan menggunakan fungsi SUMIF. Caranya:

=SUMIF(range;criteria;sum_range)

=SUMIF($B$2:$B$21;F4;$C$2:$C$21)

range: merupakan range data dimana pada range ini kriteria akan diterapkan

criteria: merupakan kriteria yang akan diterapkan pada argumen range. Kriteria ini akan menentukan sel mana saja yang akan dijumlahkan

sum_range: range data yang akan dijumlahkan

Sehingga akan muncul hasil seperti dibawah ini

SUMIFS

Untuk melakukan penjumlahan dengan banyak syarat atau multi kriteria, Microsoft Excel menyediakan sebuah fungsi khusus yakni Fungsi SUMIFS.

Fungsi atau rumus SUMIFS adalah fungsi Excel yang digunakan sebagai rumus penjumlahan dengan banyak kriteria atau untuk menjumlahkan nilai range yang memenuhi beberapa syarat tertentu (satu kondisi atau lebih). Hampir sama dengan SUMIF, hanya saja SUMIF bisa digunakan jika syarat atau kriterianya hanya satu. Jika kriteria yang dicari lebih dari satu maka rumus yang digunakan yaitu SUMIFS.

Contoh soal:

Misal kita akan mencari jumlah penggaris dengan merk Nikko. Maka cara mencarinya yaitu:

=SUMIFS(sum_range;criteria_range1; criteria1;[criteria_range2, criteria2];…)

=SUMIFS($D$25:$D$46;$B$25:$B$46;G26;$C$25:$C$46;H26)

sum_range: rentang sel atau nilai-nilai yang akan Anda jumlahkan

criteria_range1: rentang sel yang akan diuji berdasarkan criteria1

criteria1: berisi syarat atau kriteria yang akan menetukan sel mana saja yang akan dilakukan penjumlahan. criteria_range1 dan criteria1 merupakan sebuah pasangan syarat atau kriteria yang akan diterapkan pada penjumlahan bersayarat

[criteria_range2, criteria2]: merupakan pasangan syarat kedua dan bersifat opsional atau boleh tidak diisi sesuai kebutuhan.

--

--